KEMITRAAN



2011


[PROPOSAL KEMITRAAN]
Bisnis kuliner merupakan bisnis dengan tingkat persaingan yang ketat, namun memiliki pasar yang begitu menjanjikan. Inovatif dalam penyajian serta konsisten dalam kualitas menjadi keharusan dalam bisnis ini. Di tangan manajemen yang handal, dan kompeten, serta dengan penerapan proses rekruitmen karyawan yang tepat sasaran dan sesuai dengan bidangnya, ditambah penyertaan strategi yang jeli dan tepat, BananaBanini™ mampu bersaing dengan makanan cepat saji yang lain.


1. Pendahuluan
1.1. Latar Belakang Usaha
Pangsa pasar kuliner merupakan pasar yang seolah tidak pernah mati potensinya. Dikarenakan makanan merupakan kebutuhan primer manusia, serta ditunjang oleh daya beli masyarakat yang semakin meningkat, banyak wirausahawan yang tertarik untuk berkecimpung di bidang ini. Konsekuensinya, kondisi demikian akan melahirkan pasar dengan sistem persaingan sempurna. Bagi BananaBanini™  sistem pasar persaingan sempurna ini bukanlah merupakan suatu halangan. Ini merupakan tantangan dan kesempatan tersendiri untuk mengimplementasikan kreativitas dan inovasi dalam bersaing di dunia bisnis kuliner khususnya makanan cepat saji.
Di tangan manajemen yang handal, kompeten, dan solid, serta dengan penerapan proses rekruitmen karyawan yang selektif, ditambah penyertaan strategi yang jeli dan tepat, diharapkan BananaBanini™  mampu bersaing dengan makanan cepat saji yang lain. Hal itu merupakan komitmen yang sejak awal membingkai orientasi berpikir bisnis BananaBanini™  : bersaing dengan rasional dan sehat, serta tepat dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen dan menjamin terciptanya kepuasan.
BananaBanini™  berinovasi dengan mengolah buah pisang secara modern sehingga menjadikannya produk yang bernilai jual tinggi. Bahan dasar pisang ini dipilih karena pisang merupakan buah yang relatif murah, dan mudah di dapat di Indonesia, serta memliki rasa yang lezat sehingga disukai oleh masyarakat Indonesia.
Selain memiliki karakteristik rasa yang lezat dan bersahabat dengan lidah masyarakat Indonesia, pisang juga mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan organ tubuh. Pisang adalah buah yang padat nutrisi dan energi, kandungan vitamin dan mineralnya lebih unggul dibandingkan buah dan sayuran lain, terutama untuk vitamin B6 (piridoksin) , vitamin C, kalium, serat, dan mangan. Oleh karena itu, BananaBanini™ adalah bisnis makanan cepat saji yang memiliki peluang usaha dan keuntungan yang tinggi, mengingat kami adalah pioner yang bergerak di bisnis ini.
Dengan bahan baku yang berkualitas, proses pengolahan yang higienis, serta dikemas secara modern, menjadikan produk BananaBanini™  mampu memberikan kepuasan pada konsumen secara menyeluruh. Sehingga, risiko bisnis bisa terantisipasi dengan baik, dan revenue yang didapatkan juga tinggi.

1.2. Latar Belakang Proposal
Dalam ilmu ekonomi, kondisi perekonomian akan menjadi baik ketika peran sektor moneter mampu bersinergi dan menunjang keberlangsungan sektor produksi. Namun, realita untuk mewujudkan hal ini sering kali kurang terkoordinasi dengan baik. banyak orang dengan segudang ide dan kemampuan bisnis terhenti dikarenakan faktor finansial, di sisi lain pun banyak pula orang dengan kemampuan finansial menjadi bingung atau tidak punya waktu dalam menggerakkan uangnya. Kondisi seperti ini tentu sangat disayangkan, terlebih ketika uang sebagai pelumas bisnis tergunakan hanya sebagai keperluan konsumtif tanpa menghasilkan passive income bagi pemilik modal. Kondisi seperti ini hanya bisa diatasi dengan cara mewujudkan sinergitas antara sektor moneter (pemilik modal finansial) dengan sektor bisnis (wirausahawan/pemilik ide dan modal tenaga).
Proposal ini adalah sebuah ide bisnis yang di tawarkan BananaBanini™  kepada calon mitra untuk bekerja  sama  dalam usaha  menjalankan  bisnis  makanan cepat saji yang terfokus dalam pengolahan pisang modern.  Kerjasama  yang  ditawarkan dalam proposal ini adalah kerja sama kemitraan.  

2. Identitas Usaha
2.1. Nama Usaha
Usaha bisnis ini bernama BananaBanini™ . Pemilihan brand tersebut merupakan bagian dari langkah manajemen yang mempertimbangkan kefektivitasan merek dari sisi memorabilitas, portabilitas, dan pelafalan yang mudah. Adanya deskripsi produk pada merek diharapkan mampu memicu munculnya keberadaan brand yang kuat di benak konsumen. Dengan dilengkapi tag-line: “Cara Beda Makan Pisang” diharapkan BananaBanini™  mampu menarik rasa penasaran konsumen dan persepsi mereka terhadap kualitas yang ditawarkan BananaBanini™ .

2.2.  Visi, Misi, dan Langkah Taktis BananaBanini™
2.2.1. Visi
Merajai bisnis perusahaan cepat saji yang berkonsentrasi pada pengolahan pisang modern, dengan target pertumbuhan gerai di wilayah Nusantara.

2.2.2. Misi
1.    Mewujudkan Break Even Point (BEP) dalam jangka waktu satu tahun;
2.    Memfokuskan strategi marketing yang tepat sasaran;
3.    Menguatkan strategi pembangunan merek BananaBanini™ di benak konsumen.

2.2.3. Taktis
1.    Menjaga konsistensi kualitas produk dari segi rasa dan penampilan;
2.    Peningkatan pelayanan (cepat, memuaskan, ramah, dan tanggap);
3.    Pewujudan kehigienisan makanan, pengolahan, pekerja, dan lingkungan.

2.3. Orientasi Bisnis
Orientasi bisnis yang dipilih BananaBanini™ lebih mengarah pada konsep produk, BananaBanini™ akan melayani konsumen dengan keyakinan bahwa konsumen menyukai produk yang berkualitas dengan prestasi terbaik. BananaBanini™ memusatkan perhatian  pada  usaha  untuk menghasilkan  produk  yang  berkualitas tinggi  dan  terus- menerus menyempurnakannya. Selain konsep produk, BananaBanini™ juga mengutamakan orientasi berpikir  bisnis  bahwa  kunci  meraih  tujuan perusahaan adalah memuaskan kebutuhan dan keinginan konsumen.

3. Aspek Teknis
3.1. Lokasi Usaha
Lokasi bisnis BananaBanini™  dipilih dengan mempertimbangkan banyak faktor. Selain faktor keramaian, faktor daya beli konsumen di sekitar lokasi juga menjadi pertimbangan utama, selain faktor tersebut, BananaBanini™  juga mempertimbangkan faktor efisiensi, guna menghasilkan profit yang maksimal baik bagi manajemen maupun bagi mitra.

3.2. Tenaga Kerja
Tenaga kerja yang digunakan adalah tenaga kerja terlatih yang telah mempunyai kemampuan memasak, pemasaran dan penjualan serta administrasi stok barang. BananaBanini™ sebagai perusahaan makanan cepat saji akan memberikan pelatihan secara berkala, baik kepada tenaga kerja maupun  mitra agar kualitas produk yang dihasilkan tetap terjaga kualitasnya.

4. Rincian Perhitungan Keuangan Bisnis
(terlampir pada lampiran I)

5. Penutup
Demikian proposal penawaran kemitraan ini kami ajukan. Semua  informasi  yang  tertulis  dalam  proposal  ini  adalah  gambaran  secara garis besar tentang bisnis yang dijalankan BananaBanini™ . Adapun, keunggulan  investasi  dalam bisnis ini antara lain: 
ü  ROI tinggi.
ü  BEP terwujud dalam jangka waktu satu tahun.
ü  Resiko usaha rendah.
ü  Dibangun berdasar sistem Ekonomi Islam.

Bersama proposal ini diharapkan tujuan yang telah ditentukan bisa tercapai dengan tepat, dan semoga menjadi awal kerjasama yang kuat. Kami ucapkan terima kasih banyak kepada calon mitra yang telah bersedia meluangkan waktu untuk membaca dan mempertimbangkan proposal bisnis ini. Atas perhatian dan kerjasama semua pihak yang telah berpartisipasi dalam bisnis ini, atas nama manajemen BananaBanini™  kami ucapkan terima kasih dan  sukses selalu untuk anda.